Setelah lulus dari SMA/SMK pasti seseorang akan dihadapkan dengan beberapa pilihan, seperti apakah langsung kerja atau melanjutkan pendidikan ke bangku kuliah. Tidak ada pilihan yang salah, Setiap orang mempunyai jalan sendiri untuk mencapai cita cita yang diinginkan. Nah, buat Kawan Juang yang sedang berada di antara pilihan lanjut kuliah atau tidak, motivasi kuliah menjadi sangat penting.
Kenapa Seseorang Harus Kuliah?
Masih bingung kenapa harus kuliah? Di bawah ini adalah beberapa motivasi kuliah yang bisa dijadikan alasan kenapa Kawan Juang harus melanjutkan untuk berkuliah.
Memperbesar Kemungkinan Hidup Layak
Dr Ryu Hasan dalam podcast channel youtube Sujiwo Tejo Mengatakan “Tugasmu sekolah itu tidak untuk jadi apa apa, tapi memperbesar kemungkinan kamu hidup layak.”
Kuliah erat hubungannya dengan mencapai karir yang mapan dalam hidup. Beberapa perusahaan memiliki kualifikasi minimal sarjana untuk beberapa pekerjaan, oleh karena itu, dengan berkuliah memperbesar kemungkinan seseorang untuk dapat pekerjaan dan mencapai hidup yang layak.
Menambah Ilmu Pengetahuan
Kuliah juga penting dari segi ilmu pengetahuan, sebagai manusia yang akan terus belajar, ilmu pengetahuan sangatlah penting untuk menjawab suatu pertanyaan atau memecahkan suatu masalah yang sedang terjadi di kehidupan.
Misalkan saja, mahasiswa sarjana pertanian diajarkan untuk mampu memecahkan masalah yang terjadi di dunia pertanian, tak heran, banyak sarjana pertanian yang mulai menjadi petani dengan memanfaatkan teknologi. Dengan ilmu pengetahuan itulah, seseorang memiliki motivasi kuliah karena dapat membantu banyak orang.
Beasiswa Semakin Banyak
Mendapat Beasiswa harus menjadi salah satu motivasi kawan juang untuk melanjutkan kuliah. Bukan tanpa sebab, di dunia kuliah banyak beasiswa yang bisa Kawan Juang coba loh. Bahkan jika Kawan Juang tak lolos beasiswa masih ada program KIP Kuliah yang merupakan bantuan subsidi dana kuliah dari pemerintah.
Jika Kawan Juang terkendala ekonomi, jadikan hal tersebut sebagai motivasi kuliah dan keluar dari kesulitan ekonomi. Banyak Orang yang keluar dari kesulitan ekonomi karena memanfaatkan dunia kuliah dengan baik.
Mengubah Mindset
Ketika berkuliah dan bertemu dengan lingkungan yang baru, maka akan terbentuk sebuah mindset yang baru. Oleh karena itu, penting ketika berkuliah mendapatkan teman yang mampu membuat maju secara mental maupun pengetahuan.
Perlu diketahui, di dunia ini banyak sekali orang yang memiliki jalan pikiran unik hingga genius. Dengan saling bertukar pikiran, akan terbentuk mindset yang baik untuk menghadapi kehidupan. Seseorang dengan mindset yang berani dan tahan banting akan mampu bertahan dan mencari solusi dalam keadaan terpuruk sekalipun
Menambah Jaringan Sosial
Ketika berkuliah, Kawan Juang akan menemukan jaringan sosial yang sangat beragam. Jaringan sosial ini penting untuk mendukung perkembangan Kawan Juang selama masa kuliah. Misalnya saja seseorang yang memiliki kemampuan dalam hal desain ataupun video akan cocok jika menemukan jaringan sosial yang memiliki kemampuan di bidang copywriting atau scriptwriting untuk membuat sebuah konten.
Jaringan sosial merupakan salah satu hal penting yang harus didapatkan saat kuliah. Sebab hal tersebut bisa menjadi kolaborasi untuk menghasilkan suatu produk kreatif dan inovatif
Menambah Teman
Selain menambah jaringan sosial, kuliah juga tempat mencari teman. Dengan adanya kesamaan umur, nasib dan juga harapan untuk hidup layak, dunia kuliah bisa menjadi tempat untuk menemukan sahabat.
Banyak juga yang bilang, kuliah tempat mencari jodoh. Bukan tanpa sebab, ketika berkuliah akan banyak bertemu dengan orang baru dan mungkin salah satunya adalah seseorang yang memiliki kesamaan visi dan misi mengenai masa depan.
Pengalaman Hidup
Motivasi kuliah yang selanjutnya adalah pengalaman hidup. Seseorang yang memutuskan untuk melanjutkan berkuliah akan hidup dengan lingkungan baru. Bukan tidak mungkin, ketika berkuliah Kawan Juang akan menemukan dunia baru yang sebelumnya belum pernah ditemui.
Kehidupan di dunia kuliah juga penuh dengan keinginan untuk berkolaborasi mulai dari membuat usaha, membuat karya dan masih banyak lagi. Oleh karena itu, seseorang yang memanfaatkan dunia kuliah dengan banyak kegiatan akan mendapatkan pengalaman hidup yang banyak.
Baca Juga : 7 Tips Menentukan Jurusan Kuliah, Jangan Sampai Salah Jurusan!
Mengajarkan Mandiri
Tentu saja kuliah mengajarkan mandiri, berbeda dengan masa SMA yang segala kegiata pembelajaran di lakukan bersama, di bangku kuliah jika seseorang tidak masuk dan mendapatkan nilai dibawah minimum maka harus mengulang mata kuliah di semester depan. Hal tersebut juga berlaku ketika kelulusan, seseorang bisa saja lebih dahulu lulus dibandingkan teman sekelasnya.
Apalagi jika Kawan Juang hidup merantau tentu harus mampu bertahan hidup dengan mengatur strategi keuangan hingga gaya hidup. Biasanya mahasiswa yang hidup di tanah rantau terkenal memiliki sifat mandiri dan pekerja kerja
Nah jika kawan juang masih bingung seputar dunia kuliah, yuk cari informasi seputar dunia kuliah di kuliahaja.id. Semoga artikel mengenai motivasi kuliah di atas bisa membantu Kawan Juang menemukan kampus impian ya!